Pangkep, muisulsel.or.id – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan Komisi Dakwah menggelar rapat persiapan program kegiatan Refreshing Muballigh pada Sabtu 18 Januari 2025, di kantor sekretariat MUI Pangkep.
Rapat ini dipimpin langsung oleh Ketua Komisi Dakwah, ustad Drs Amiruddin Salam, M.Th.I, dan didampingi oleh Sekretaris Komisi, Husain Mustafa, S.Ag S.Th.I, bersama sejumlah anggota komisi antara lain Ustad Junaid, S.Ag MH, dan Ustad Drs Abdul Fattah Chalik, M.Pd.I.
Turut hadir pula Ketua Umum MUI Pangkep Drs KH Hasbuddin Halik, Lc MH, dalam rapat komisi ini. Dirinya pun memberikan arahan mengenai pentingnya kegiatan tersebut dalam meningkatkan kualitas para muballigh di Kabupaten Pangkep.
Kegiatan Refreshing Muballigh ini akan di jadwalkan berlangsung pada sabtu, 15 Februari 2025, yang akan bertempat di aula rujab Bupati Pangkep. Dalam hal ini, Ketua Komisi Dakwah berharap agar seluruh anggota komisi dapat fokus dalam menyukseskan acara ini.
Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman keislaman para muballigh, memperkuat kompetensi dakwah, menyatukan visi dakwah di Pangkep, mempererat tali silaturahmi, serta menghadapi tantangan dakwah di era modern saat ini.
Dalam rapat kali ini, Ketua Umum Kabupaten Pangkep menyampaikan harapannya agar kegiatan ini menjadi langkahnya nyata dalam mencetak muballigh yang berkualitas. “Kita ingin para mubaligh di Pangkep ini menjadi pelopor dakwah yang mencerdaskan umat, membangun moral, dan memberikan solusi atas permasalahan khususnya keagamaan di masyarakat,” ungkap Ketum MUI Pangkep.
Rapat ini pun berjalan dengan lancar, dan seluruh peserta berkomitmen untuk memberikan kontribusi yang terbaik demi suksesnya acara ini.
Kontributor: Nur Abdal Patta